Pages

WELCOME TO MY BLOG

Senin, 20 September 2010

Sajian Italia di Kafe Pisa

Jakarta - Sebuah kafe populer yang diawali sekitar 18 tahun yang lalu sebagai sebuah gelateria (gerai es krim Italia). Popularitasnya terus menanjak setelah gerai es krim ini meluaskan daftar menunya dengan berbagai sajian lengkap. Dengan skala dan sajiannya sekarang, sebenarnya Kafe Pisa sudah tidak lagi memenuhi syarat untuk disebut kafe atau trattoria, melainkan sudah setara dengan ristorante.

Daftar menu-nya juga disusun seperti layaknya restoran di Italia. Mulai dari antipasti (hidangan pembuka), sup dan salad, pasta, pizze, secondi di carne (hidangan utama daging), dan secondi di pesce (hidangan utama seafood). Jangan khawatir, bila Anda sedang tidak berselera makan masakan Italia, Kafe Pisa juga menyediakan berbagai sandwiches maupun hidangan Asia seperti: sop buntut, ayam asam-manis, nasi goreng ikan asin, dan salmon teriyaki.

Lokasi Kafe Pisa yang strategis adalah salah satu kunci suksesnya. Tetapi, juga penataan ruang makannya yang memanfaatkan penempatan beberapa meja di ruang terbuka, sehingga menciptakan suasana makan al fresco seperti di Italia.

Di bagian pasta (Rp 39-66 ribu), kita menemukan beberapa jenis yang sudah umum dikenal, seperti: spaghetti bolognese, spaghetti carbonara, alla aglio olio peperoncino, fettuccine alfredo, fusili tonno e olive, dan lain-lain. Saya sarankan memesan pasta fresca seperti ravioli di carne (semacam pangsit isi daging cincang, Rp 49 ribu) atau ravioli agli spinaci con crema di gorgonzola (isi bayam dan keju, Rp 66 ribu) yang top markotop.

Kafe Pisa menawarkan berbagai jenis pizza yang unik (Rp 45-115 ribu). Yang paling populer adalah Volcano – yaitu pizza tutup, seperti calzone, isi pepperoni. Ada juga Involtino – pizza gulung – yang tidak memakai saus tomat. Salah satu kreasi khasnya adalah gindara pizza.

Bila Anda penggemar daging, jangan lewatkan filetto alla zingara (beef tenderloin ditumis dengan daging asap, dalam saus paprika) – salah satu signature dish Kafe Pisa. Menu andalan lainnya adalah grigliata di manzo, yaitu beef tenderloin panggang dengan saus red wine dan jamur.

Untuk mereka yang lebih menyukai ikan (Rp 69-110 ribu), pilihannya adalah misto griglia di pesce (barbeque seafood campur), salmone primavera (dengan saus white wine) yang dijamin menggoyang lidah.

Kafe Pisa juga tetap membanggakan pilihan gelati (es krim Italia) buatan sendiri. Bisa dipesan per scoop (Rp 22 ribu), atau dalam bentuk sundae dengan harga hingga Rp 63 ribu. Jangan lupa, gelati inilah yang membuat Kafe Pisa tersohor


Sumber : detikfood
Lihat juga :
Nelayan Restoran
Sushi tei
Tamani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar