Makan sepuasnya atau all you can eat secara buffet untuk menu seafood memang jarang ditemui. Namun resto baru Piscator menyediakan menu seafood yang lezat untuk makan sepuasnya.
Tepat 1 Agustus 2010 lalu, Piscator resmi dibuka. Mengusung konsep seafood buffet, seluruh hidangan laut telah tersaji di depan mata dan Anda hanya tinggal membayar satu harga untuk menikmati masakan yang tersedia.
Menu seafood di Piscator berjumlah 60 macam. Mulai dari ikan, udang, kerang, cumi, hingga kepiting. Anda bisa meminta jenis daging pilihan Anda untuk langsung di-grilled oleh koki dengan tambahan saus yang telah tersedia, misalnya Korean sauce, mushroom sauce, black pepper sauce, atau BBQ sauce.
Andalan kuliner di Piscator adalah ikan marukoban, yaitu ikan sejenis bawal putih dari Jepang yang tekstur dagingnya lebih empuk dan gurih dibanding ikan bawal lainnya. Tak hanya menu panggang, resto ini juga menawarkan menu sushi seperti californian roll, salmon sushi, ebi sushi, kimbab sushi, dan tamago sushi.
Piscator buka setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 22.00. Untuk harganya, berbeda pada saat santap siang dan makan malam. Pada pukul 11.00–15.00 harganya Rp 149.000++. Sedangkan mulai pukul 17.30–22.00 dibanderol dengan harga Rp 179.000++. Sementara itu, di jeda waktu antara pukul 15.00–17.30 tersedia menu coffee break berupa kopi, teh, salad, buah, dan cake seharga Rp 75.000++.
Namun, dalam masa promosi ini Piscator memberikan potongan harga sebesar 30 persen bagi setiap pengunjung yang datang. Juga tersedia 50.000 voucher untuk bersantap di sini. Pada bulan Ramadhan seperti sekarang, tempat makan ini juga menyediakan menu takjil untuk berbuka puasa, di antaranya bubur ketan item, candil, dan berbagai jajanan pasar.
Sumber : female.kompas
Lihat juga :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar